Popular Post

Posted by : Unknown Minggu, 15 Januari 2017

YANG KE 3


Senin, 12 Rabiul 'Awwal 1438 H, hari yang ditungu akhirnya datang juga. Meskipun sempat was-was karena sudah melewati HPL. tapi karena ini anak yang ke3 maka kamipun tidak panik dan gugup, karena semua normal dan baik. Hari Ahad pagi tanggal 11 Rabiul Awwal saya dan istri berencana untuk memeriksakan calon bayi yang ada dalam kandungan, sekedar
ingin mengetahui detak jantung dan air ketuban, apakah masih baik dan bagus.
Kami berangkat ke tempat salah satu bidan di daerah cemani. Setelah sampai di tempat bidan istri langsung diperiksa dengan USG, apakah baik-baik saja semuanya? dan setelah beberapa saat, sang bidan pun memberikan penjelasan bahwa sang bayi dalam keadaan yang normal dan baik-baik saja, dan waktu itu juga sudah pembukaan kedua, dari bidan disuruh untuk tinggal sampai menunggu melahirkan, tapi saya dan istri menolak karena istri juga masih belum merasakan sakit yang sangat. Setelah dari bidan kamipun masih sempat untuk singgah di daerah pasar klewer untuk membeli peralatan bayi yang masih dirasa kurang sekalian juga untuk mengajak kakak-kakak si jabang bayi untuk Refresing.
siang hari kamipun sampai dirumah, dan melakukan kegiatan seperti biasanya, belum ada tanda-tanda dari istri untuk dibawa ke tempat persalinan. Baru sekitar pukul 1 malam istri membangunkanku, kalau perutnya terasa mules dan seperti ingin buang air besar, tanpa pikir panjang maka langsung saya bawa ke tempat bidan terdekat. Karena kami sudah menghubungi bidan tersebut sebelumya jadi tidak sungkan kalau langsung datang malam itu juga.
Sampai di tempat bidan, istri langsung diperiksa dan ternyata sudah mendekati untuk melahirkan dan disuruh untuk mempersiapkan peralatan bayi yang mau dipakai. 
Alhamdulillah sekitar pukul 04.00 WIB, terdengar suara tangisan yang membuat air mataku berlinang bahagia,...meskipun jenis kelaminnya bukan yang seperti diperkirakan tapi saya dan istri bersyukur anak kami yang ke tiga lahir dengan normal dan selamat.
"IZZULHAQ AL MUQAFFI" saya beri nama bayi itu , dengan panjang 51 cm, dan berat 3,7 kg. Meskipun agak ribet waktu mencarikan nama tapi Alhamdulillah semoga Nama itu bisa menjadikan ia seorang yang berjuang untuk selalu menegakkan yang benar dengan sebenar-benarnya kemuliaan dan selalu mencegah kemungkaran dan mendedikasikan hidupnya untuk kemuliaan Islam ini.
Alhamdulillah sudah 1 bulan, dan besok uminya sudah harus masuk dan mengajar lagi, semoga tetap sehat dan kuat menghadapi hari-hari yang masih begitu panjang buatnya.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Adlwaizz Family - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -